Sabtu, 01 April 2017

MOLI: MENGUMPULKAN RIBUAN BUKU DALAM 2 MINGGU




Malam ini para relawan Motor Literasi (Moli)  sedang melakukan Shorting-packing-distributing (SPD) di Rumah Dunia. Dalam waktu dua minggu, ribuan buku diterima dari masyarakat yang peduli dengan gerakan literasi di Banten.

Menurut Junita Bahari Nonci salah seorang relawan yang juga arsitek ini mengatakan bahwa gerakan ini mengasyikan. "Saya Bisa langsung terjun ke masyarakat untuk mencari buku. Selain itu bisa mendekatkan bahan bacaan ke para pembacanya jika ada acara buka lapak buku." Walaupun sudah memiliki dua orang anak, Nonci masih senang mengendarai motor. "Di Moli ini saya jadi tersalurkan hobi saya yang menyukai buku dan mengendarai motor."

Sementara itu Fahri yang kini tercatat sebagai mahasiswa Untirta semester dua tertarik terlibat di Komunitas Moli karena dia ingin agar waktunya lebih bermanfaat. "Karena masih semester awal, waktu saya masih luang. Jadi terlibat di komunitas ini banyak pengalaman yang saya dapatkan." Untuk mengajak civitas akademika Untirta menyumbang buku, Fahri dan teman-temannya membuka Posko di kampus Untirta Ciwaru.

Rencananya ribuan buku ini akan didistribusikan ke TBM-TBM yang ada di Banten sehingga bisa diakses untuk para pembaca di kampung-kampung. Fahri berharap agar makin banyak masyarakat yang terlibat menyumbang buku. " bagi donatur yang tidak punya stok buku, tetapi menyumbang dalam bentuk uang, kami juga membuka diri. Nanti akan kami belikan buku-buku sesuai kebutuhan." Ungkapnya.