Selasa, 11 April 2017

Forum TBM Mengutuk Keras Penyerangan Novel Baswedan


Kepada: Yth Presiden Joko Widodo di Tempat

Kami Forum Taman Bacaan Masyarakat mengutuk keras teror dan tindakan penyerangan terhadap Novel Baswedan, penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Novel disiram air keras oleh orang tak dikenal hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

Sudah berulang kali intimidasi dan teror terhadap KPK, termasuk kasus kriminalisasi pimpinan KPK yakni Bambang Widjojanto dan Abraham Samad.

Untuk diketahui, Novel telah beberapa kali mendapat teror. Tahun lalu, Novel ditabrak mobil saat mengendarai sepeda motor menuju kantornya di Kuningan, Jakarta Selatan. Novel juga dipidanakan atas meninggalnya tahanan, ketika ia menjadi penyidik di Bengkulu, yang telah terjadi pada tahun 2004.

Semua teror terhadap KPK dan Novel Baswedan khususnya, datang setelah Novel memimpin penyidikan berbagai kasus besar, di antaranya kasus korupsi simulator SIM di Kepolisian. Terpidana kasus ini adalah Inspektur Jenderal Djoko Susilo. Novel sekarang sedang menyidik perkara mega korupsi kartu tanda penduduk elektronik atau E-KTP.

Kami mendukung penuh gagasan "Nawacita" Presiden yang menyebutkan bahwa pemberantas korupsi serta penegakan hukum harus dilakukan secara adil.

Untuk itu kami mendesak Presiden agar:

1. Perintahkan pada Polri agar sesegera mungkin menangkap pelaku kekerasan terhadap Novel Baswedan.

2. Usut tuntas semua pihak yang terlibat dalam upaya kriminalisasi KPK

3. Terus lindungi dan perkuat KPK sebagai lembaga penegak hukum yang masih dipercaya masyarakat.

Kami yang menyatakan dukungan terhadap KPK:

TTD
Firman Venayaksa
(Forum Taman Bacaan Masyarakat Nasional)
087871616662